Pages

Kamis, 13 Mei 2010

Nasi panggang sosis dan tempe

ikutan acara mangsak mangsak online di myq, tema nya ttg nasi
binun juga mau bikin apa, setelah searching sana sini di google
akhirnya taraaaaaaaaa



nasi panggang sosis dan tempe

Bahan :
- Nasi putih kurang lebih 300 gram
- Sosis sapi 3 buah, potong dadu
- 1 buahJagung manis dipipil
- cabe rawit 3 buah potong kecil² (bisa ditambah kalo suka pedas)
- Susu cair 150-200 ml
- Telur ayam 2 butir, kocok lepas -
- Margarin 3 sdt -
- sambal goreng tempe

Bumbu :
- Bawang putih 3 siung, cincang
- Bawang bombay 1/2 buah, cincang
- Merica bubuk
- Pala bubuk
- gula sedikit

Cara membuat :
1. Panaskan 1 sdt margarin, tumis bawang putih, bawang bombay dan cabe hingga harum. Masukkan merica, pala, gula aduk rata.
2. Masukkan sosis, jagung, hingga setengah matang. Angkat.
3. Tambahkan susu dan telur, aduk rata.
4. Siapkan pinggan tahan panas, olesi dengan sisa margarin. Tata nasi di pinggan tahan panas, masukkan campuran sosis dan sambal goreng tempe ratakan.
5. Panggang 25-30 menit. angkat sajikan

makannya pas anget anget, enak deh

0 komentar:

Posting Komentar

 
Copyright (c) 2010 Dapur jingga and Powered by Blogger.